Pesawat Tempur Rafale, Bukti Komitmen Prabowo Subianto Bangun Pertahanan Udara Indonesia yang Kuat

Avatar photo

- Pewarta

Sabtu, 24 Juni 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pameran kedirgantaraan Paris Air Show 2023 di Le Bourget. (Dok. Tim Media Prabowo)

Pameran kedirgantaraan Paris Air Show 2023 di Le Bourget. (Dok. Tim Media Prabowo)

INFOEKSPRES.COM – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menghadiri pameran kedirgantaraan Paris Air Show 2023 di Le Bourget, utara Paris, Prancis, Rabu, 21 Juni 2023.

Yuks, dukung promosi kota/kabupaten Anda di media online ini dengan bikin konten artikel dan cerita seputar sejarah, asal-usul kota, tempat wisata, kuliner tradisional, dan hal menarik lainnya. Kirim lewat WA Center: 087815557788.

Ada yang menarik dalam perhelatan itu, yaitu miniatur pesawat tempur Rafale Indonesia yang didatangkan Prabowo.

Untuk menambah kekuatan TNI AU dalam menjaga dan membela kedaulatan wilayah udara Indonesia.

Pesawat tempur Rafale buatan Prancis ini adalah salah satu alutsista berteknologi tinggi yang sudah direalisasikan Prabowo.

Kementerian Pertahanan (Kemhan) RI pada 10 Februari 2022 di kantor Kemhan, Jakarta, telah menandatangani kontrak pembelian 6 pesawat tempur Rafale.

Baca artikel menarik lainnya, di sini: Beasiswa Diberikan Prabowokepada 22 Pemuda Palestina untuk Kuliah di Universitas Pertahanan

Momen penandatanganan tersebut disaksikan langsung oleh Prabowo dan Florence Parly, Menhan Prancis periode 2017-2022.

Sebagai langkah awal, Indonesia terlebih dahulu mengakuisisi 6 unit Rafale dari total 42 pesawat yang dibeli.

“Jet tempur canggih Rafale, merupakan Jet tempur generasi 4.5 serta mampu disetarakan dengan jet tempur F-16 Fighting falcon dan F-18 Hornet buatan Amerika,” tulis keterangan Kemhan RI dalam postingan di Instagram.

Pada Desember 2022 Prabowo dan Menhan Prancis Sebastien Lecornu yang menggantikan Parly di Prancis membahas program pelatihan bagi para pilot jet tempur TNI AU untuk mengemudikan Rafale.

Melalui pelatihan ini Prabowo berharap, para pilot TNI AU nantinya bisa memperoleh pengetahuan dan keterampilan untuk mengawaki pesawat tempur tersebut.

Kini, Indonesia hanya perlu menunggu kedatangan pesawat tempur Rafale yang diperkirakan tiba di tanah air pada akhir tahun 2026.

Rafale merupakan salah satu jet tercanggih di dunia saat ini yang diproduksi oleh perusahaan Prancis, Dassault Aviation.

Jet tempur Rafale diketahui memiliki kemampuan membawa banyak jenis senjata, sistem misi yang canggih, melakukan serangan udara ke darat, serangan udara ke udara dan pencegatan pesawat musuh dalam satu misi.

Pesawat ini dirancang sebagai pesawat serbaguna yang dapat menjalankan berbagai misi atau omnirole.

Sejumlah misi yang dapat dilakukan pesawat ini antara lain serangan udara-ke-darat, serangan udara-ke-udara, misi pertahanan udara dan pengintaian.***

Berita Terkait

Presiden Prabowo Akhiri Lawatan Multilateral, Tinggalkan Paris untuk Kembali ke Jakarta
Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi Peru
Transformasi Polri 2025: Dedi Prasetyo Naik Wakapolri, 61 Dimutasi
Runway Selaparang Disulap Jadi Area Parkir FORNAS VIII
Penyelidikan Kematian Diplomat Muda Diintensifkan, Prabowo Ambil Sikap
Indonesia dan Brasil Eratkan Hubungan Dagang, Pesan untuk Dunia Global
KPK Panas, Skandal Surat Istri Menteri UMKM Jadi Sorotan Nasional
Dari Jalan ke Penjara: Kepala Dinas Sumut Terseret Skandal Rp231 Miliar

Berita Terkait

Rabu, 13 Agustus 2025 - 08:26 WIB

Presiden Prabowo Akhiri Lawatan Multilateral, Tinggalkan Paris untuk Kembali ke Jakarta

Selasa, 12 Agustus 2025 - 08:27 WIB

Prabowo Dianugerahi Tanda Kehormatan Tertinggi Peru

Rabu, 6 Agustus 2025 - 07:34 WIB

Transformasi Polri 2025: Dedi Prasetyo Naik Wakapolri, 61 Dimutasi

Kamis, 31 Juli 2025 - 05:50 WIB

Runway Selaparang Disulap Jadi Area Parkir FORNAS VIII

Sabtu, 26 Juli 2025 - 10:19 WIB

Penyelidikan Kematian Diplomat Muda Diintensifkan, Prabowo Ambil Sikap

Berita Terbaru